(Deadline 20
Jan 2016) Carilomba.com kembali hadir
menginformasikan info-info lomba. Pada kesempatan kali ini, info yang akan dibagikan
adalah mengenai perlombaan pembuatan proposal bisnis sosial yang diadakan oleh
Datsun. Nama event resminya yaitu “Datsun Rising Challenge 2”. Hadiah yang
diberikan kepada pemenang sangat-sangat fantastis. Hadiah total dari ajang
perlombaan ini adalah Rp 250 Juta dan 5 mobil. Wow, jumlah yang fantastis bukan. Untuk itu
segera daftarkan diri anda. Dan berikut informasinya:
Syarat dan Ketentuan Umum:
Syarat dan Ketentuan ini hanya
berlaku untuk Aktivitas ‘Datsun Rising Challenge 2’. Aktivitas ini
diselenggarakan oleh PT Nissan Motor Indonesia dan pihak agency yang ditunjuk
olehnya.
Aktivitas ‘Datsun Rising Challenge
2’ dimulai pada 20 Oktober 2015 Jakarta, waktu Indonesia dan berakhir
pada 20 Januari 2016 pukul 23:59 Jakarta, waktu Indonesia (selanjutnya
disebut: Masa Aktivitas ‘Datsun Rising Challenge’).
PT Nissan Motor Indonesia berhak
untuk mengubah atau membatalkan Syarat dan Ketentuan, hadiah, definisi atau
informasi lain kapan saja selama Masa Aktivitas ‘Datsun Rising Challenge 2’
tanpa pemberitahuan dalam bentuk apapun terlebih dahulu.
- Kompetisi ini terbuka untuk seluruh warga negara Indonesia, baik pria maupun wanita dengan syarat-syarat sebagai berikut :
- Hanya untuk Warga Negara Indonesia (WNI) yang berdomisili di wilayah Indonesia
- Proposal yang dikirimkan harus berupa ide bisnis orisinil dan belum pernah terpilih menjadi pemenang dalam kompetisi wirausaha lainnya
- Nilai skala bisnis yang diajukan maksimal sebesar 150 juta Rupiah
- Ide bisnis dapat disusun secara individu ataupun kelompok, namun setiap proposal bisnis hanya dapat direpresentasikan oleh 1 nama
- Peserta harus berusia antara 20 tahun hingga 35 tahun dan saat ini belum menjalankan bisnis sosial yang ada di dalam proposal
- Model usaha yang diajukan tidak boleh melanggar hukum yang berlaku di Indonesia.
- Formulir dapat diunduh di DISINI
- Kompetisi ini tidak berlaku bagi karyawan PT Nissan Motor Indonesia, dan Agency; termasuk juga anggota keluarganya
Proposal:
- Setiap peserta hanya diperkenankan mengirimkan satu proposal bisnis sosial.
- Yang dimaksud dengan proposal bisnis sosial adalah bisnis yang mencakup beberapa point sebagai berikut:
- Ide bisnis sosial dimulai dengan analisa lingkungan dan masyarakat
- Ide bisnis sosial timbul untuk mengatasi permasalahan yang ada di masyarakat dan lingkungan setempat
- Ide bisnis sosial dapat dikembangkan ke skala yang lebih besar (di tingkat daerah hingga hingga nasional)
- Ide bisnis sosial tersebut memberdayakan masyarakat dalam operasional perusahaan
- Ide bisnis sosial tersebut memberikan kontribusi positif terhadap masyarakat dan lingkungan sekitar
- Ide bisnis sosial tersebut dapat mendatangkan profit
Orisinalitas:
Semua proposal yang diikutsertakan
dalam kompetisi harus orisinal dan milik / ciptaan sendiri. Bila kemudian
diketahui melanggar, maka peserta akan didiskualifikasikan dari kompetisi ini.
Hak cipta:
Pelanggaran atas hak cipta milik
pihak ketiga mengakibatkan peserta secara otomatis didiskualifikasi dari
kompetisi ini. Bila ada klaim dari pihak pemegang / pemilik hak cipta maka hal
itu adalah tanggung jawab dari peserta termasuk biaya-biaya yang timbul. Hak
cipta dari ide bisnis sosial yang diikutsertakan dalam kompetisi ini tetap
menjadi milik peserta.
Seleksi Proposal/Peserta.
- Hasil seleksi proposal yang dilakukan oleh panitia seleksi adalah keputusan final yang tidak dapat diganggu gugat.
- Tahapan-tahapan seleksi proposal adalah sebagai berikut:
- Proposal-proposal yang diterima panitia sampai batas akhir pendaftaran akan dipilih melalui tahap seleksi
- Panitia ‘Datsun Rising Challenge 2’ akan memilih 100 proposal bisnis terbaik dari seluruh Indonesia
- Dari 100 proposal bisnis yang masuk, akan dipilih 20 (dua puluh) semi finalis melalui persyaratan tambahan, dan peserta yang terpilih akan dikarantina dan diwawancarai oleh tim juri
- Dari hasil wawancara oleh tim juri akan dipilih 5 (lima) pemenang Datsun Rising Challenge 2 yang berhak mendapatkan hadiah yang sudah ditentukan.
- 5 (lima) Pemenang Aktivitas ‘Datsun Rising Challenge 2’ ditentukan oleh tim juri
- 5 (lima) Pemenang utama akan mendapat Datsun Go+ dan modal usaha sebesar Rp. 50.000.000 (Lima puluh juta rupiah). Hadiah berupa uang tunai hanya dapat digunakan sebagai modal usaha untuk pengembangan bisnis sosial dan tidak dapat digunakan untuk kepentingan pribadi ataupun kelompok.
- Pajak – pajak atas hadiah, termasuk tapi tidak terbatas pada pajak dikenakan atas hadiah, ditanggung oleh PT Nissan Motor Indonesia
- Pajak atas kendaraan dan penambahan biaya balik nama mobil Datsun Go+ ditanggung oleh pemenang
- Segala keputusan terkait penentuan pemenang adalah hak PT Nissan Motor Indonesia serta bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Untuk
Informasi Lebih Lanjut di:
Posting Komentar untuk "Lomba Proposal Bisnis Sosial Datsun Rising Challenge 2 - Hadiah Total 5 Mobil & Rp 250 Juta !"
Silakan berkomentar di kolom komentar di bawah ini, Junjung tinggi kesopanan, No Spamming No Rasis No Bullying No Link